Jumat, 22 Januari 2016

ROOM [2015]


Satu jam pertama dari “Room” akan membuatnya terlihat seperti drama kriminal kebanyakan. Mungkin Anda sendiri bahkan menemukan alurnya similar dengan kisah nyata yang tragis. Tapi “Room” adalah fiksi. Diangkat dari novel berjudul sama karya Emma Donoghue (sekaligus penulis naskah di sini) dan diarahkan oleh Lenny Abrahamson, “Room” adalah drama though-provoking tentang “apakah yang sesungguhnya kita butuhkan untuk menjadi seseorang ?”

Ada dua tokoh sentral dalam “Room,” mereka adalah Ma (Brie Larson) dan putranya, Jack (Jacob Tremblay). Film diawali ketika Jack berulang tahun di usianya yang telah menginjak lima tahun. Pesta ulang tahun dirayakan sederhana dengan kue kecil tanpa lilin. Tidak ada pula kado; baik dari Ma atau pun orang-orang di sekitarnya.
Jack memiliki rambut panjang sepunggung. Bahkan terlalu panjang untuk anak laki-laki seumurannya. Bersama dengan ibunya, Jack tinggal dalam sebuah rumah yang sempit (seperti ini pendapat saya pertama kali). Tempat tidur, dapur, TV, kamar mandi, menyatu dalam satu ruangan menimbulkan rasa klaustropobik. Kebanyakan lewat TV lah Jack mengamati dunia. Serta ventilasi kecil di atap adalah satu-satunya cara ia melihat langit biru. 

Jack menyebut tempat tinggalnya dengan sebutan “ruang.” Terlalu kecil bagi kita, namun sebuah “dunia” bagi Jack. Lenny Abrahamson lewat naskah Emma Donoghue menempatkan banyak hal yang bersifat subtle ke dalam “Room.” Terasa halus; akan segera lenyap bila kita tidak memerhatikan dengan baik setiap inchinya. Pertanyaan-pertanyaan akan muncul dalam benak kita sebagai penonton. Mempertanyakan di mana Jack dan Ma berada atau apa yang mereka lakukan dengan ini dan itu ? Mengapa menampilkan “Dora The Explorer” sebagai acara favorit Jack saja memiliki makna di baliknya.
Ruang sempit tempat tinggal Jack dan Ma adalah dunia bagi mereka. Mereka hidup, tinggal, dan melihat dunia dari ruang sempit tersebut. Bagaimana keadaan dunia ini diterjemahkan oleh Jack melalui imajinasinya. Dialog racikan Emma Donoghue bersifat puitis tapi menyelipkan perasaan sesak. Diperankan dengan mengagumkan oleh aktor cilik Jacob Tremblay, ia menghidupkan sosok Jack sebagai representasi seluruh anak di dunia : (1) Rasa penasaran tinggi, (2) Imajinasi menembus angkasa. 

Pada titik ini, saya menangkap dua hal yang disajikan Lenny Abrahamson ke dalam “Room.” Pertama : Hubungan kasih sayang antara ibu dan anak yang diwakilkan pada karakter Ma dan Jack. Dengan kasih sayang yang besar, segala keterbatasan dan kekurangan tidak mampu menghalangi ikatan sedarah antara ibu dan anak ini. Anda bahkan bisa menganalisanya walau dari penampakan posternya. Di sana ada gambar Ma yang tengah menggendong Jack dengan bahagianya. Langit biru yang luas serta pepohonan menghiasi dunia tempat mereka tinggal. Tapi apakah mereka benar-benar bebas ? Sudut-sudut di langit pada poster (seperti dalam ruangan) menjawab pertanyaan tersebut.

Kedua : Dunia tempat tinggal Jack bukanlah dunia yang seharusnya ia tinggali. Kita tahu Jack tinggal dengan bahagia bersama ibunya. Lewat TV ia melihat perkembangan dunia lalu berimajinasi. Tapi benarkah seperti ini hidup yang harus ia jalani ? Abrahamson menyuntikkan pesan (atau mungkin satir) di bagian ini. Pada dasarnya seorang anak berhak mendapatkan kebebasan dalam hidup yang dilalui. Seorang anak tidak harus berdiam diri dalam rumah untuk melihat dunia. Melainkan dengan pengalaman di dunia luar yang lebih luas adalah jalannya. Benarkah ada sisi egois dalam diri Ma ?

Secara garis besar, “Room” terbagi menjadi dua segmen : (1) Rutinitas Ma dan Jack dalam “ruang,” (2) Keluarnya Ma dan Jack dari “ruang” menuju “dunia” baru. Menjelang segmen kedua tersebut, kita mulai tahu jika nama asli Ma adalah Joy Newsome. Lantas kita akan diperkenalkan pada Nancy (Joan Allen), yang tidak lain adalah ibunya Joy. Ada percakapan singkat keduanya saat membicarakan perilaku Jack. “Dia harus memainkan sesuatu yang nyata. Aku khawatir ia terus bermain dengan ponsel,” kata Joy pada ibunya. Dialog ini sangat relevan pada masa kini. Seperti yang saya utarakan sebelumnya, benarkah bila Jack telah sepenuhnya bebas dan menemukan dunianya ? Hal yang sama juga dialami oleh Ma/Joy tentang kebebasan hakiki yang diperolehnya.

“Room” membuat saya mempertanyakan apakah semua yang kini saya miliki adalah apa yang saya inginkan. Benarkah saya membutuhkannya ? “Room” penuh pertanyaan akan kehidupan ini. Setiap adegannya juga membuat breathtaking. Selain karena cerita yang kuat, performa cast juga mendukung. Brie Larson sanggup menghadirkan dualitas seorang ibu. Tapi Jacob Tremblay adalah bintangnya. Oscar tahun ini harusnya memberikan satu slot lagi untuknya di “Aktor Terbaik.”


7 komentar:

  1. Film ini ringan tapi begitu membekas. Layak masuk measuk Oscar tahun ini, seperti Film Boyhood di ajang Oscar tahun lalu.

    BalasHapus
    Balasan
    1. KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

      KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


      KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


      Hapus
  2. Ada di "room" karena apa? Siapa ayah dari jack? Siapa old nick?

    BalasHapus
    Balasan
    1. ayah jack ya si old nick... emak nya jack diculik selama 7 tahun sama old nick..

      Hapus
  3. Assalamu alaikum wr.wb..saya IBU RAHMA TKI MALAYSIA
    saya mengucapkan terima kasih banyak kepada MBAH SANGKIL
    sudah 7 tahun saya di MALAYSIA pengen pulang ke indonesia
    tapi gak ada uang apalagi hutang masih banyak
    secara kebetulan saya buka internet melihat nomor
    MBAH SANGKIL katanya seorang paranormal yang bisa bantu masalah kita
    dengan penuh harapan saya coba-coba hubungi
    saya minta angka bocoran dan beliau bantu kasi 4D TOTO
    angka yang di berikan MBAH SANGKIL betul-betul tembus 100%
    atas bantuan MBAH SANGKIL hutang-hutang saya semua pada lunas
    bagi saudara-saudara perlu bantuan
    terutama yang punya hutang sudah lama belum terlunasi
    jangan putus asah ingin merubah nasib seperti saya
    HUBUNGI MBAH SANGKIL DI MOMOR HP: (=085=210=493=757=) semoga ALLAH SWT...senang tiasa memberi MBAH SANGKIL kesehatan dan umur panjang...amin amin yarabbal alamin..



















    Assalamu alaikum wr.wb..saya IBU RAHMA TKI MALAYSIA
    saya mengucapkan terima kasih banyak kepada MBAH SANGKIL
    sudah 7 tahun saya di MALAYSIA pengen pulang ke indonesia
    tapi gak ada uang apalagi hutang masih banyak
    secara kebetulan saya buka internet melihat nomor
    MBAH SANGKIL katanya seorang paranormal yang bisa bantu masalah kita
    dengan penuh harapan saya coba-coba hubungi
    saya minta angka bocoran dan beliau bantu kasi 4D TOTO
    angka yang di berikan MBAH SANGKIL betul-betul tembus 100%
    atas bantuan MBAH SANGKIL hutang-hutang saya semua pada lunas
    bagi saudara-saudara perlu bantuan
    terutama yang punya hutang sudah lama belum terlunasi
    jangan putus asah ingin merubah nasib seperti saya
    HUBUNGI MBAH SANGKIL DI MOMOR HP: (=085=210=493=757=) semoga ALLAH SWT...senang tiasa memberi MBAH SANGKIL kesehatan dan umur panjan...amin-amin yarabbal alamin..

    BalasHapus
  4. Artikelnya sangat membantu sekali..

    Maaf numpang promo, gak bermaksud buat spam..!!
    Untuk yang mempunyai masalah dengan AC di rumah maupun dikantor
    Silahkan klik link di bawah ini...
    service ac ciputat

    BalasHapus
  5. Bandar Kartu Online PALING Murah Bisa Pakai Pulsa!!!

    BISA BAYAR PAKAI PULSA TELKOMSEL XL & AXIS
    YANG GAME DARI KAMI YANG TERLENGKAP
    MULAI DARI |POKER | CEME | DOMINO99 | OMAHA | SUPER10 |


    Permainan Judi online yang menggunakan uang asli dan mendapatkan uang Tunai
    > Minimal Deposit : 10.000 > Minimal Withdraw : 20.000
    > Bonus RAKEBACK Tiap Minggu > Proses Deposit & Withdraw PALING CEPAT
    > Support Semua Bank Lokal di Indonesia

    Bayar Pakai OVO
    Bayar Pakai Gopay
    Bayar Pakai Pulsa

    WhastApp : 0813-3355-5662
    WWW POKERAYAM CC

    BalasHapus

AYO KITA DISKUSIKAN !